Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dengan label Review Buku

Cerpen Pelarian : Sebuah Ulasan

Pelarian Oleh : Anisa Sustianing Cerita pendek ini bercerita tentang seorang perempuan bernama Mira yang hamil di luar nikah. Mira pergi meninggalkan kota kelahirannya dan pergi dari rumah meninggalkan kedua orang tuanya. Di perjalanan dia turun dari bis yang ditumpanginya. Mira muntah lalu dia pingsan. Mira ditolong oleh seorang wanita yang saat di bis duduk di sebelahnya dan ternyata ketika Mira turun dia ikut turun karena khawatir dengan kondisi Mira. Wanita tersebut bernama Sarah. Dia seorang dokter. Sarah merawat Mira dan mengijinkannya tinggal di rumahnya setelah tahu apa yang terjadi. Suami Sarah tinggal di luar kota. Sarah hanya tinggal bersama kedua anaknya. Suatu saat suaminya pulang dan ternyata suami Sarah adalah laki-laki yang menghamili Mira. Saya memutuskan memilih cerpen ini karena melihatnya bertengger di list postingan populer di ngodop.com . Selain itu covernya yang unik yaitu gambar seorang wanita dengan bunga disisi wajahnya. Melihat judulnya tadinya saya b

Saya Pilih Sehat dan Sembuh : Sebuah Cuplikan dari Bab 1

  Sebuah review dari cuplikan Bab 1 bukunya Tan Shot Yen yang berjudul Saya Pilih Sehat dan Sembuh. Di negara berkembang masyarakat masih dominan memanfaatkan jasa layanan kesehatan untuk berobat dan mengobati penyakit. Unsur kuratif masih mendominasi. Padahal esensi sehat itu adalah menjaga sehat itu sendiri bukan kondisi sehabis sembuh dari suatu penyakit. Layanan Kesehatan di negara berkembangumumnya masih   berfokus pada layanan kesehatan untuk mengobati orang sakit agar menjadi sehat.   Sementara layanan yang sifatnya konsultasi kesehatan dan edukasi masyarakat agar paham akan esensi sehat itu sendiri masih kurang termaksimalkan. Pemberdayaan kesehatan sehingga masyarakat memiliki rasa tanggung jawab yang tinggi terhadap kesehatannya lebih popular terjadi di kalangan masyarakat maju. Sehat itu berpusat pada kesadaran dari tiap-tiap individu untuk berperilaku sehat. Seseorang paham akan apa yang layak dimakan, layak untuk dipikirkan dan apa yang layak untuk disyukuri. Ada tig

Review Artikel

  Judul : 3 Hal Yang Perlu Diajarkan Pada Anak Dengan Cara Sederhana Nama Penulis : Indra Mahardika Sumber : https://www.kompasiana.com/indramahardika/628b92fdf1f29865a91a1232/3-hal-yang-perlu-diajarkan-pada-anak-dengan-cara-sederhana?page=all#section2 Tahun terbit :   Mei 2022   Dalam menjalankan biduk rumah tangga pendidikan anak adalah salah satu hal terpenting dan   menjadi fokus perhatian para orang tua yang sudah mempunyai keturunan. Pendidikan anak dalam keluarga adalah kewajiban utama bagi   ayah dan ibu dalam keluarga terutama di masa –masa golden ages. Masalah penanaman karakter dan budi perkerti serta melatih kemandirian anak tidak bisa diwakilkan oleh pengasuh. Sesibuk apapun orang tua mereka harus mempunyai waktu untuk bercengkrama dan waktu khusus dengan anak-anak. Contoh dan suri tauladan adalah pendidikan terbaik dari orang tua kepada anak-anak.   Membaca sebuah artikel dari website kompasiana yang ditulis oleh salah satu kontributornya   mengangkat tema

Kisah sedih Samantha

Buku karangan Risa Saraswati ini bercerita tentang kisah salah satu sahabat hantunya yaitu Samantha. Tokoh dalam buku ini adalah : Samantha, Tuan dan nyonya De Witt, Rusmini, Rumi dan Edda ibu Samantha. Ceritanya sederhana, alurnya maju mundur, seting nya di Jakarta dan Bandung. Bercerita tentang perjalanan hidup Samantha yang diangkat sebagai anak oleh keluarga De Witt. Samantha adalah anak dari seorang perempuan Belanda bernama Edda yang ditinggal meninggal oleh suaminya yang seorang tentara. Edda sebelumnya pernah bertemu dengan tuan De Witt saat dia masih belum menikah. Sebetulnya saat itu De Witt jatuh cinta pada Edda, namun mundur setelah tahu bahwa perempuan itu memiliki   suami. De Wit kemudian bertemu dengan seorang perempuan Belanda yang lain . Kemudian mereka menikah. Jadilah tuan dan nyonya De Wit adalah penggilan mereka setelah menikah. Edda bertemu dengan mereka ketika di rumah sakit. Saat itu De Witt mengantar istrinya ke rumah sakit untuk program kehamilan. Edda ditem

Resensi Buku Rembulan Tenggelam Di Wajahmu

 Januari kembali menyapa. Dengan sederet cerita yang akan dijalani, dengan sederet kenangan yang akan menyapa.  Maaf ya, baru ditengok lagi blog ini dengan tulisan saya yang sederhana. Tulisan pertama di tahun 2022 ini saya akan menulis sebuah sinopsis buku nya Tere Liye yang berjudul Rembulan Tenggelam di Wajahmu. Pasti sudah banyak yang membaca buku ini. Sayapun sudah membacanya berulang ulang.  Cekidot ini dia tulisannya. Semoga berkenan membaca yaa....😍 Judul Buku : Rembulan tenggelam di matamu Penulis : Tere Liye Penerbit : Republika Tahun Terbit : 2009 Jumlah Halaman : iv;625p;20.5cm; cet XL   Buku ini unik, karena cerita yang merentang dari awal hingga akhir merupakan kisah yang dituturkan oleh seseorang yang mengunjungi Ray tua di percakapan imajinernya. Kisah ini seperti sedang melemparkan diri ke dalam masa lalu dan mengupas tuntas kisahnya. Awal kisah menghadirkan Rinai, sosok anak perempuan kecil yang dititipkan di panti sejak ia bayi. Lantas apa hubungannya de

Resensi buku Selamat Tinggal

Setelah kemarin saya menulis sinopsis nya, maka sekarang saya akan menulis resensi bukunya. Selamat membaca

Sinopsis buku Le Petit Prince

Buku ini saya habiskan dalam waktu 7 hari lebih. Padahal jumlah halamannya hanya 117. Kalah jauh dengan buku Tere Liye yang sebelumnya saya baca. Saya terkesan membaca buku ini. Melihat covernya ada anak kecil memandang bulan dan bintang. Dia berdiri di atas planet yang ia diami. Tidak puas m elihat covernya, saya segera menuju bagian Blurb. Blurb nya lebih menarik lagi karena buku ini sudah diterjemahkan ke dalam 230 bahasa asing. Buku yang luar biasa. Tokoh utamanya boleh jadi seorang anak kecil, Pangeran Cilik. Namun kedalaman bahasa dan makna yang tersirat dari setiap perjalanan serta kalimat kalimat yang ada dalam setiap cerita begitu memikat sekaligus butuh dicerna lebih jauh.   Sosok aku yang tidak tersebutkan namanya adalah tokoh utama selain pangeran cilik. Pangeran Cilik yang sangat mencintai bunga mawarnya. Walau berduri namun sangat ia cintai. Pangeran Cilik berkelana ke beberapa planet. Pangeran Cilik bertemu Raja di planet pertama. Pelajaran yang bisa diambil dari Raja it

SINOPSIS BUKU SELAMAT TINGGAL

  Selamat Tinggal Pengarang : Tere Liye Penerbit : Gramedia Pustaka Utama Cetakan ke 7; 2021   Buku yang mewakili kegundahan penulis atas maraknya pembajakan di negeri ini. Dalam buku ini mata kita akan dibuka lebar tentang seluk beluk pembajakan buku. Penulis memberi wawasan kepada pembaca tentang bagaimana bentuk bentuk pembajakan yang marak terjadi. Tidak hanya pembajakan buku, mata kita dibukakan melalui cerita di buku ini bahwasanya pembajakan di negeri ini sudah merajalela di berbagai bidang kehidupan. Segala macam bentuk barang bisa dibajak dan dipalsukan. Seluruh tokoh utama di buku ini masuk ke dalam arus pembajakan walaupun mereka tidak menghendakinya. Tokoh Utama di buku ini yaitu Sintong Tinggal, dia adalah pemuda dari sebuah kota di Sumatera yang pergi merantau ke Jakarta karena diterima sekolah di Universitas ternama di ibukota. Sintong dititipkan oleh Inangnya kepada pamannya. Sang paman ternyata memiliki beberapa toko buku bajakan dan membuka took online di

SINOPSIS NOVEL JANJI

  JANJI TERE LIYE Penerbit : SabakGrip Tahun : 2021 Bibliografi : 448hal;cet 1; 20.5cm ISBN : 9786239726201   Review :   Buku yang bercerita tentang 3 sekawan yaitu Baso, Hasan dan Kaharuddin yang diberi tugas oleh Buya guru mereka di pondok untuk mencari Bahar murid ayahnya Buya empat puluh tahun yang lalu. Tugas itu diberikan sebagai hukuman atas kenakalan yang selalu mereka lakukan. Jika berhasil menemukan Bahar maka mereka boleh meninggalkan pondok. .   Perjalanan 3 orang murid Buya dari sekolah agama paling terkenal di sebuah provinsi. Mendapatkan tugas untuk menemukan Bahar Safar seorang murid yang paling nakal di 40 tahun yang lalu. Ayahnya Buya merasa sangat menyesal sudah mengusirnya. Sehingga menuliskan surat wasiat dan memberikan wasiat itu kepada anaknya yang kemudian mengasuh pesantren sepeninggalnya.   Sebuah kisah yang bercerita tentang Bahar seorang murid yang memegang teguh janjinya kepada Buya untuk melaksanakan 5 pusaka setelah dia dipersilahkan

Misteri Gadis Tak Bernama

Buku ini ditulis oleh pengarang novel novel detektif Indonesia yaitu S.Mara Gd. Terbitan Gramedia Pustaka Utama tahun 1986. Saya membaca buku nya yang cetakan ke  enam tahun 2013. Buku setebal 304 halaman ini mengambil tema tentang pembunuhan seorang gadis muda. Berlatar belakang temapt di kota Surabaya. Banyak tokoh yang ada disana. Tentu saja dengan tokoh utama dua polisi detektif yaitu Kosasih dan Gozali. Memiliki alur yang maju mundur. Kisah nya maju mengikuti waktu , namun di beberapa bagian memutar balik bercerita kisah di masa lalu. Kisahnya menarik, mengambil jalan cerita dari sebuah butik yang dikelola oleh seorang single parent bernama Citra. Dia memiliki sebuah usaha di bidang fashion. Dia memiliki butik yang pelanggannya datang dari kalangan menengah ke atas. Memiliki seorang putra bernama Beni. Citra sudah berpisah dengan suaminya seorang pengusaha bernama Roy Suhendar . Mereka berpisah karena Roy memilih bersama perempuan lain. Citra mempunyai seorang staff di butiknya be